BERITA SEPUTAR GORONTALO, NASIONAL DAN INTERNASIONAL............... BERITA PERTAHANAN DAN KEAMANAN WILAYAH KEDAULATAN NKRI DAN ASEAN...........

Selasa, 17 Januari 2012

KRI SULTAN ISKANDAR MUDA-367 LATIHAN BERSAMA KAPAL PERANG TURKI TCG BEYKOZ F-503


Dalam cuaca mendung dengan suhu udara 9ยบ celcius serta kecepatan angin rata-rata 30 Knots tidak mengendorkan semangat ABK KRI Sultan Iskandar Muda-367 saat melaksanakan latihan bersama “Miscex 806 Mailbag Transfer” dengan kapal perang Turkey TCG Beykoz F-503, yang dilaksanakan pada pukul 16.00 LT,di Zona satu center.

Keadaan cuaca yang kurang mendukung bukan sebagai kendala bagi ABK KRI Sultan Iskandar Muda-367, bahkan juga bukan yang pertama kali cuaca kurang bersahabat dialami dalam melaksanakan latihan dengan unsur MTF, disinilah terlihat bentuk tanggung jawab serta serta profesionalisme prajurit dalam melaksanakan tugas maupun latihannya.

Miscex 806 (Mailbag Transfer) merupakan latihan untuk menjaga kesiagaan personel kapal dalam melaksanakan kegiatan kirim – terima barang dalam rangka memperpanjang kehadiran unsur di laut untuk bertahan dalam jangka waktu tertentu.

Bertindak sebagai OCS pada serial ini adalah TCG Beykoz F-503, dalam latihan ini dilaksanakan dua kali run secara bergantian, dimana TCG Beykoz F-503 melaksanakan run pertama dengan melaksanakan pendekatan terlebih dahulu terhadap KRI Sultan Iskandar Muda-367 sampai dengan terkirim tali-tali dan kemudian melaksanakan kirim terima barang. Demikian juga sebaliknya pada run ke dua berganti KRI SIM – 367 melaksanakan kegiatan yang sama seperti yang dilakukan oleh TCG Beykoz F-503.

Latihan yang berjalan selama 2 jam ini berjalan dengan aman dan lancar, Selesai latihan seluruh unsur kembali menuju ke sektor patroli masing-masing untuk melaksanakan MIO. (Pen Satgas MTF 28c/Unifil)

0 komentar:

Posting Komentar